Universitas Esa Unggul – Tim Internasional dari Universitas Taylors Malaysia mengadakan Program Profesor Tamu dengan mengundang Prof. Erman Anom dari Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Esa Unggul. Taylors University Malaysia telah mengeluarkan Surat Keputusan (SK) untuk Prof. Erman Anom. Dalam program ini, Prof. Erman Anom menyatakan bahwa ini akan memperkuat kerja sama internasional Taylors University Malaysia dengan mitra kampus di luar negeri, khususnya Universitas Esa Unggul dan Taylors University. Program ini bertujuan agar mahasiswa dapat meningkatkan pengetahuan dan minat mereka dalam berkomunikasi, serta memperoleh pemahaman yang baik tentang penulisan artikel ilmiah dan prosedur publikasi artikel ilmiah.
Menurut Prof. Erman Anom, kegiatan ini tidak hanya bermanfaat bagi mahasiswa, tetapi juga diharapkan memberikan tambahan wawasan kepada para dosen terkait komunikasi yang efektif di Taylors University Malaysia, serta meningkatkan kualitas pengelolaan jurnal oleh tim editor. Prof. Erman Anom berharap bahwa program ini dapat menjadi bagian dari upaya Universitas Esa Unggul untuk memperkuat kerja sama internasional di tingkat fakultas, yang pada gilirannya akan meningkatkan kualitas penyelenggaraan tridarma perguruan tinggi di UEU menuju status world-class university.
Dengan keterlibatan Prof. Erman Anom sebagai Profesor Tamu di Taylors University Malaysia dari tanggal 21 Desember 2023 hingga 9 Februari 2024, tugasnya mencakup pengujian disertasi doktor dan kolaborasi dalam publikasi karya ilmiah. Semua ini diakui sebagai bentuk apresiasi terhadap kontribusi Prof. Erman Anom terhadap Tri Dharma Perguruan Tinggi dan sebagai langkah untuk mengangkat Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Esa Unggul ke tingkat peran yang lebih besar di tingkat Asia.
Baca Juga : Universitas Esa Unggul
Kunjungi Juga : Universitas Esa Unggul Universitas Esa Unggul Kampus Bekasi Universitas Esa Unggul Kampus Tangerang