Esaunggul.ac.id, Mahasiswa mata kuliah Manajemen Public Relations Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Esa Unggul berhasil menyelenggarakan dua acara sekaligus yaitu Seminar dengan tema “Komunikasi Digital VS Kebebasan Berpendapat” dan Kompetisi Proposal Kegiatan Public Relations yang berlokasi di ruang 811, lantai 8, Universitas Esa Unggul Kebon Jeruk, Senin, 01 Juli 2019.

Dosen Pengampu mata kuliah dan pembimbing acara Seminar “Komunikasi Digital VS Kebebasan Berpendapat”, Erna Febriani, S.Si, M.Si. mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan agar mahasiswa jurusan Public Relations dapat membuat sebuah kegiatan yang bermanfaat dan mengetahui proses kerja PR mulai dari proses fact finding, planning, communicating, hingga evaluating.

“Di era digital saat ini, ruang publik tercipta begitu luas, pemanfaatan media sosial dan arus informasi juga semakin meningkat. Isu inilah yang menginspirasi kami, kelas manajemen PR untuk membuat suatu kegiatan yang mengedukasi generasi millenial dalam menggunakan media digital sebagai media untuk menyampaikan pendapat yang beretika dan bertanggung jawab, dengan mendengar langsung dari para Praktisi Komunikasi yaitu Patria Pinandita Ginting Suka dan Sherly Annavita”, tutur Erna di ruang 811 Universitas Esa Unggul.

Dirinya menambahkan selain Seminar “Komunikasi Digital VS Kebebasan Berpendapat” terdapat juga Kompetisi membuat Proposal Kegiatan Public Relations yang sebelumnya seluruh peserta telah melewati tahapan seleksi pada tanggal 27 Juni 2019 lalu hingga terpilih 3 grand finalist terbaik yang akan mempresentasikan hasil proposal mereka pada tanggal 01 Juli 2019 bertepatan dengan acara Seminar ini.

Euis Heryati, M.M., M.I.Kom., Erna Febriani, S.Si, M.Si., dan Patria Pinandita Ginting Suka, MA., sebagai dewan juri akhirnya memutuskan Asfar Fajar sebagai juara pertama, Pratna Paramitha Dewi sebagai Runner Up, dan Amalia Wijayanti sebagai Second Runner Up.

“Acara Kompetisi Proposal Kegiatan Public Relations bertujuan agar mahasiswa mata kuliah Proposal Kegiatan PR dapat menerapkan teori yang telah dipelajari di kelas yang kemudian dapat dipresentasikan di depan audiens sebagai bentuk latihan sebagai persiapan memasuki dunia kerja. Kegiatan ini juga merupakan tolak ukur kami dalam mempertahankan kualitas Fakultas dengan akreditasi A ”, tutupnya.

Dalam acara tersebut, sebanyak 150 peserta hadir dari berbagai kampus baik dari wilayah DKI Jakarta serta beberapa kota lainnya yaitu Universitas Esa Unggul Citra Raya-Tangerang, Universitas Esa Unggul Harapan Indah-Bekasi, Bina Nusantara Jakarta, Universitas Tarumanegara, Universitas Sahid, Perbanas Institute Jakarta, Institut Pertanian Bogor(IPB), UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten, Universitas Padjajaran, Universitas Sumatera Utara, dan IAIN Banda Aceh.